H. Asmari Pasang Niat Bertekad akan Membangun Pesantren di Desa Maluka Baulin, Kecamatan Kurau, Tanah Laut


TANAH LAUT, detikposkalimantan.com – Melalui rezki yang di berikan Allah kepada kita sebagai wasilah untuk melakukan syiar agama Allah.

SUASANA MAJELIS TA'LIM DARUS SHOLIHIN DI DESA MALUKA BAULIN, KEC KURAU, KAB TANAH LAUT
SUASANA KEGIATAN MAJELIS TA’LIM DARUS SHOLIHIN DI DESA MALUKA BAULIN, KEC KURAU, KAB TANAH LAUT, KALSEL

Tentunya kita jangan menunda lagi rezki yan dititipkan Allah ini, baik berupa uang dan harta  dan rezeki yang nyata adalah rezki kita diberikan kesehatan yang wajib kita syukuri. Oleh karenanya kita pergunakan sebagian harta kita untuk syiar agama Allah yang yang disampaikan Rasulullah.

Hal demikian dikatakan seorang Donatur tetap Majelis Darus Sholihin yang tidak asing lagi namanya di Kecamatan Kurau, maupun Banjarmasin, yaitu H.Asmarianor seorang pengusaha muda selaku Dirut PT. AJM yng di tengah kesibukannya yang sedang sibuk menjamu tamu para jamaah menyempatkan waktunya untuk diwawancarai awak media.

Disampaikannya, bahwa pembangunan Majelis Darus Sholihin akan terus berjalan dan rutin digelar setiap satu bulan sekali, bahkan pengusaha muda pecinta para Habaib itu juga ingin membangun Pondok Pesantren di sekitar majelis tersebut.

“Saya sudah membeli tanah yang letaknya di belakang Majelis ini sekitar 10 hektar yang rencananya akan di bangun pesantren,” ujar H.Asmari panggilan akrab Bigbos PT. AJM yang dikenal sosial itu .

Pengusaha muda yang dikenal sangat dermawan itu juga mengungkapkan. bahwa tujuan saya melaksanakan kegiatan Majelis untuk masyarakat umum ini tiada lain untuk mendapatkan ridho Allah dan  syiar agamanya Allah dan berharap mendapat keridhoannya Rasulullah.

“Dengan berkumpulnya kita di Majelis ini semoga kita semua mendapat Syafaat Baginda Rasulullah SAW. Tentunya sebagian rezeki saya yang dititipkan Allah akan saya sisihkan hanya semata – mata untuk rasulullah,” ungkap pria yang murah senyum itu 

Tak dipungkiri, secara kasat mata jelas sekali Majlis Ta’lim Darus Sholihin yang di gelar H. Asmari ini rutin digelar setiap awal bulan yang dilaksanakan di Jalan Swadaya, Desa Maluka Baulin, RT 3 Sayur, Kecamatan Kurau, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan ini jamaahnya semakin antusias bertambah, baik jamaah laki – laki maupun perempuan.

Dalam kesempatan itu, Fahrudin selaku  Ketua Pengurus Majelis Ta’lim Darus Sholihin untuk masyarakat umum menyampaikan, bahwa majelis dilaksanakan rutin digelar setiap 1 bulan sekali yang diisi oleh Prof Dr. Habib Segaf Bin Hasan Baharun yang juga sebagai Rektor IAI Dalwa dan Putranya Habib Alawi SH Bin Habib Segaf Baharun.

“Menurut pantauan kami, bahwa jamaah Majelis Darus Sholihin terus bertambah,” tutur Fahrudin selaku Ketua Kepengurusan Majelis Darus Sholihin saat di wawancara usai acara dilaksanakan pada Minggu 4 Mei 2025 kemarin.

“Hari ini kami sekaligus menggelar Haul Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari Bin Abdullah ke 219, dan Haul Habib Sholeh Tanggul Bin Habib Muhsin Al Hamid yang ke 49, dan juga Haul Habib Muhammad Al Maliki Bin Habib Abbas (Mekkah Al Maliki) yang ke 21,” tambah  Fahrudin.

Dalam kesempatan itu, Daud selaku Ketua RT 3 Desa Maluka Baulin menyampaikan, bahwa kami sebagai masyarakat setempat sangat berterimakasih kepada H Asmarianor yang menghidupkan desa ini dengan syiar agama.

“Warga kami bahu membahu bergotong royong untuk kelancaran majlis ini. Semoga donatur tetap yang menyediakan segala -galanya selalu dilancarkan segala rezekinya dn disehatkan badan,” ucapnya.(Hul)

 

 

 

 

Berita Terkait

Top